Bapak İbrahim Özgür Yıldırım Warga Negara Turki. Bapak İbrahim diangkat menjadi Presiden Komisaris pada tanggal 8 Juni 2022. Selain menjadi Presiden Komisaris, beliau juga menjabat sebagai Anggota Komite Remunerasi dan Nominasi. Sebelum ditunjuk sebagai Presiden Komisaris beliau merupakan Presiden Direktur di PT Indo Kordsa Tbk dan PT Indo Kordsa Polyester untuk periode 2020 - 2024. Bapak İbrahim Özgür Yıldırım meraih gelar Bachelor of Science (BSc) jurusan Chemical Engineering dari Middle East Technical University pada tahun 1993 dan meraih gelar Master of Business Administration (MBA) di Sabancı University di tahun 2005.
Bapak Adil Ilter Turan Warga Negara Turki. Bapak Turan diangkat kembali sebagai Komisaris Independen Perseroan pada tanggal 25 Juni 2015. Selain menjadi Komisaris Independen, beliau juga menjabat sebagai Ketua Komite Audit Perseroan. Bapak Turan juga merupakan seorang Profesor dalam bidang Ilmu Politik di Department of International Relations, Istanbul Bilgi University. Bapak Turan meraih gelar Sarjana dalam bidang Pemerintahan dari Oberlin College, Oberlin, Ohio, Master of Arts dalam bidang Pemerintahan dari Columbia University, New York, serta mendapatkan gelar PhD dalam bidang Ilmu Politik dari Fakultas Ekonomi, Universitas Istanbul, Turki.
Livia Puspasari, warga negara Indonesia, adalah lulusan dari Royal Melbourne Institute of Technology dari jurusan Bisnis Management pada tahun 2010. Livia Mulai bekerja di perusahaan sejak Februari 2017. Sebelum bekerja sebagai Payroll di Indo Kordsa, Livia pernah bekerja di beberapa perusahaan swasta di Indonesia dengan posisi project management serta management operasional.